Susah banget ya menemukan skincare yang bikin cepat putih di kulit? Sebenarnya nggak susah, tapi kamunya saja yang kurang sabar dan teliti! Karena pada dasarnya pemutih itu nggak ada yang instan, lovers.
Kalau ada produk yang menjanjikan putih dalam 2 minggu, ada baiknya kamu waspadai. Meskipun skincare pemutih tersebut sudah mengantongi izin edar dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) atau dapat testimoni dari para artis, ya.
Komposisi bahan skincare untuk memutihkan wajah dan glowing juga harus kamu perhatikan. Bahan aktif seperti Niacinamide (vitamin B3), Ascorbic Acid (vitamin C), dan Arbutin adalah jenis-jenis bahan yang efektif. Biasanya bahan ini akan dicampur dengan bahan lain / pembawa. Bahan pembawa (secondary ingredients) ini bermanfaat melembutkan tekstur skincare di kulit dan memperpanjang masa kadaluarsa.
Terus gimana dong caranya cerdas memilih skincare tanpa harus bikin kulit teriak dan merintih kesakitan?
Sebelum pilih pemutih, ada baiknya kamu konsultasi dulu mengenai kondisi kulit ke dokter. Hal ini penting karena kulit manusia itu seperti sidik jari. Kondisinya bisa berbeda, pakai bahan yang berbeda, dan tentunya harus diperlakukan spesifik dengan skincare yang dibuat berdasarkan resep.
Dokter akan menjelaskan cara pemakaian yang tepat buat kamu, durasi pemakaiannya, dan boleh atau nggaknya dicampur dengan skincare lainnya. Konsultasi juga menjauhkan kamu dari efek masalah kulit lain. Seperti iritasi, menipisnya skin barrier, sampai ketergantungan sama suatu produk tertentu. Ternyata memutihkan kulit itu komplek dan butuh proses ya?
Pada banyak kasus, pemutih mengakibatkan masalah kulit lainnya. Terutama skincare yang dijual bebas di online atau apotek. Biasanya penjual yang nggak berkompetensi di bidang kecantikan ini memberikan saran produk saja. Ketika kulit kamu jadi bermasalah dengan produk mereka, kamu pun akan disarankan produk lainnya. Akhirnya seperti pusara masalah, selalu berputar di situ saja dan tanpa solusi menjadi putih yang kamu inginkan. Duh!
Kekurangan lainnya dari skincare yang bikin cepat putih tanpa pengawasan dokter adalah rawan dicampur dengan bahan lain yang kontradiksi. Racikan berbahaya ini mungkin saja mengandung merkuri atau hidrokinon. Keduanya diketahui menimbulkan masalah pada pemakaian jangka panjang.
Memutihkan kulit memang butuh waktu yang nggak sebentar, tapi bukan berarti nggak bisa. Tetap semangat ya, lovers!
Comments
