Orang Indonesia rata-rata memiliki rambut yang tebal dan lebih kuat dari biasanya. Rambut tembal ini bisa menimbulkan beberapa masalah. Pasalnya, mahkota yang satu ini perlu perawatan yang lebih intensif layaknya kulit. Pemiliharannya juga bergantung terhadapa jenis rambut dan masalah yang dihadapi. Karakter rambut orang Indonesia memang berbeda dengan mereka yang berada dibelahan dunia lain. Hal ini dikarenakan setiap ras memiliki gen yang berbeda sehingga struktur rambutnya pun berbeda juga.
Meski ada masalah-masalah rambut yang dialami orang Indonesia, rambut orang Indonesia ternyata lebih kuat. Rambut orang Asia Timur dan Tenggara, termasuk Indonesia, memiliki 10 lapisan kutikula jika dibandingkan dengan orang Eropa dan Amerika. Di sisi lain, rambut yang tebal ini bisa menjadi masalah khas tersendiri. Jika masalah-masalah rambut tidak ditangani dengan perawatan yang tepat, ada beberapa masalah yang mengganggu kamu.
Rambut Rontok
Masalah rambut rontok hampir dihadapi oleh semua orang. Kebanyakan masalah rambut rontok disebabkan oleh faktor di luar genetik. Artinya, permaslahan rambut rontok masih bisa ditangani. Beberapa penyebab yang paling umum dari masalah rambut rontok adalah faktor obat-obatan yang dikonsumsi. Tingkat kerontokan yang dialami setiap orang juga beda-beda, tergantung dari setiap obat dan reaksi tubuh masing-masing orang. Menurut banyak penelitian, selain faktor obat-obatan, stres juga bisa menjadi penyebab rambut rontok. Pasalnya stres membuat kadar hormon kortisol yang tidak seimbang, sehingga akar rambut terlepas dari tempatnya.
Rambut Kering
Salah satu masalah lain yang dihadapi orang Indonesia adalah rambut yang kering. Rambut kering terjadi karena rusaknya lapisan rambut terluar (kutikula) sehingga menghilangkan kesan mengilap dari rambut. Kebanyakan dari kita kurang mengerti, bahwa rambut kering ini disebabkan oleh faktor luar perawatan yang keliru. Salah satu yang sering ditemukan menyebabkan rambut kering, mulai dari bahan kima yang terkena rambut dalam penggunaan shampo,pewarna rambut, atau bahan kaporit sedang berenang. Selain itu, terlalu sering terpapar oleh sinar matahari juga menyebakan rambut menjadi kering. Sinar ultraviolet pada matahari akan cepat merusak lapisan terluar rambut kamu, lho!
Rambut Berminyak
Orang Indonesia juga sering kali mengalami masalah rambut berminyak. Rambut yang berminyak, akan terlihat lepek, susah ditata, hingga kusam. Walaupun terlihat spele, hal ini juga bisa mengganggu penampilan kalian. Kamu perlu mengetahui bahwa kulit kepala mengandugn sebum atau yang lebih dikenal dengan minyak alami. Saat sebum ini diproduksi dalam jumlah yang berlebih akan emmbuat kulit kepala dan rambut kamu jadi berminyak. Faktor lainnya, bisa disebabkan oleh polusi, terlalu banyak mengonsumsi makan tidak sehat atai tinggi lemak, dan kebiasaan memegang rambut.
Rambut Bercabang
Rambut bercabang bisa menjadi tanda bahwa rambut kamu rusak. Rambut bercabang terjadi ketika lapisan pelindung, yang juga lapisan terluar dari rambut pecah dan membuat inti rambut langsung terkena kandungan-kandungan bahaya dari luar. Akibatnya, bentuk utuh rambut tidak bisa dipertahankan dan ujung rambut mulai terbelah menjadi dua atau lebih. Pada sebagian kasus, rambut yang bercabang juga disebabkan oleh beberapa kondisi kesehatan dan efek obat-obatan.