fbpx
Connect with us

Ketahui Cara Merawat Kulit Berminyak dan Sensitif

Tips & Trik (Treatment)

Ketahui Cara Merawat Kulit Berminyak dan Sensitif

Kulit Berminyak dan Sensitif

Kulit berminyak dan sensitif membuat seseorang yang memiliki jenis kulit ini sulit untuk merawatnya. Kulit yang berminyak dan sensitif akan lebih sulit untuk mendapat produk yang sesuai. Karena biasanya perawatan kulit berminyak menggunakan kandungan yang akan lebih beresiko mengiritasi kulit. Selain itu, produsen skin care juga kerap menghadirkan produk skin care untuk kulit sensitif yang membutuhkan produk lebih gentle yang tidak mudah mengiritasi. Untuk mengatasi permasalahn ini kamu tidak perlu khawatir, karena ada beberapa cara merawat kulit berminyak dan sensitif yang perlu kamu ketahui.

Bersihkan wajah secara rutin

Penting untuk selalu bersihkan wajah dengan rutin saat merawat kulit berminyak yang sensitif. Saat mencuci wajah, gunakan sabun pembersih wajah berbahan kimia lembut dan hindari menggosok wajah terlalu kuat agar tidak mengalami iritasi. Saat membersihkan wajah setelah mencuci muka kamu bisa mengeringkannya dengan tisu. Bersihkan wajah kamu rutin setiap pagi dan malam.

Gunakan toner non alkohol

Pilih toner tanpa kandungan alkohol yang bisa membuat kulit menjadi kering dan iritasi. Fungsi dari penggunaan toner adalah memastikan wajah benar-benar bersih setelah mencuci muka. Selain itu, penggunaan toner bisa mengontrol produksi sebum pada wajah yang berminyak.

Bersihkan makeup dengan oil remover

Saat memiliki jenis kulit yang berminyak, penting untuk melakukan metode double cleansing untuk memastikan wajah benar-benar bersih. Metode double cleansing ini sangat disarankan terutama bagi kamu yang menggunakan makeup dan sunscreen. Gunakan cleansing oil sebelum mencuci wajah dengan face wash. Cleansing oil berfungsi untuk meluruhkan makeup, skin care, dan kotoran yang dapat menimbulkan jerawat. Dengan membersihkan wajah menggunakan cleansing oil, akan meminimalisir gesekan pada kulit wajah agar tidak mengalami perhin dan kemerahan pada kulit kamu yang berminyak dan sensitif.

Pilih kandungan yang cocok

Saat memilih kandungan pada skincare, pastikan produk yang kamu beli cocok untuk kulit. Pasalnya, ada beberapa jenis kandungan yang cocok untuk menangani masalah kulit berminyak, tetapi masih tergolong gentle untuk kulit sensitif. Usahakan untuk menggunakan produk yang minim bahan kimia atau memiliki formulasi yang tidak menyebabkan iritasi kulit.

Kamu harus mengingat bahwa jenis kulit berminyak dan sensitif akan sangat mudah berjerawat. Untuk itu, kamu juga perlu produk yang bisa mengatasi bekas jerawat pada kulit berminyak dan sensitif. Gunakan serum Hydra x Rejuva, serum dengan kandungan aktif ampuh mengatasi bekas jerawat yang telah melalui riset dan proses teknologi canggih. Dengan kandungan bakuchiol 2%, niacinamide 4%, As salicylic 0,5%, dan centella asiatica 10%, menjadikan serum ini sangat coock mengatasi bekas jerawat yang hadir di kulit kamu. Serum ini dikhususkan untuk kamu yang memiliki jenis kulit berminyak tapi sensitif. 

Kandungan:

Bakuchiol

Menghilangkan bekas jerawat dan membuat wajah tampak awet muda tanpa efek iritasi.

Niacinamide

Kandungan terbaik mencerahkan dan atasi hiperpigmentasi.

Salicylic acid

Membantu mengurangi peradangan saat kulit wajah iritasi atau mengalami breakout.

Centella Asiatica

Menenangkan kulit dan memperkuat skin barrier.

Comments

comments

Artikel lain di Tips & Trik (Treatment)

To Top