Penuaan dini bisa saja terjadi kepada siapa saja, kamu harus mewaspadai sebaik mungkin. Dengan seiring bertambhanya usia seseorang, pasti akan ada perubahan pada jaringan kolagen dan elastin kulit yang kian melemah. Elastisitas kulit wajah akan kian berkurang dan muncul berbagai tanda penuaan dini. Pada umumnya akan muncul tannda seperti keriput, bintik hitam, garis halus, pori-pori wajah membesar, kulit kering dan terlihat kusam, dan kerutan di sudut luar mata. Seseorang yang berusia muda, tidak menutup kemungkinan mengalami penuaan dini. Penuaan dini dapat terjadi karena beberapa hal, mulai dari faktor lingkungan, dan beberapa pola hidup lainnya. Penting untuk kamu mengetahui bagaimana caranya mencegah penuaan dini. Berikut ini, beberapa hal yang menjadi penyebab penuaan dini yang perlu kamu waspadai, dinataranya:
Melakukan Aktivitas di Luar Rumah Tanpa Sunscreen
Hal yang perlu kamu waspadai dan menjadi penyebab utama penuaan dini pada kulit adalah dampak buruk dari sinar matahari. Sinar matahari mengandung zat-zat yang dapat menimbulkan dampak negatif pada kulit. Selain penuaan dini, sinar matahari juga membuat kulit menjadi kusam dan meningkatkan risiko terkena kanker kulit. Melindungi kulit dari paparan sinar matahari langsung dengan menggunakan sunscreen saat berada di luar ruangan penting untuk kamu perhatikan.
Minum-Minuman Beralkhol Secara Berlebihan
Mengonsumsi alkohol secara berlebihan akan membuat tubuh sangat dehidrasi dan dapat menyebabkan kulit kering dan kasar. Dihidrasi yang disebabkan karena alkohol ini, dapat memperburuk masalah kulit, seperti jerawat karena kulit kamu yang kering dan kasar. Konsumsi alkohol dapat menyebabkan penuaan dini pada kulit. Anda akan melihat kerutan-kerutan serta kulit yang tidak kencang lagi pada wajah. Selain itu, minuman beralkohol juga dapat menurunkan kadar vitmin antioksidan yang penting dalam tubuh. Antioksidan ini lah yang penting untuk meregenerasi sel kulit kamu. Batasi konsumsi minuman alkohol ya!
Tidur Tanpa Menghapus Makeup
Lelah setelah beraktivitas penuh seharian, kadang membuat kita tertidur pulas dan lupa menghapus makeup. Melewati waktu membersihkan wajah di malam hari dapat menyebabkan timbulnya jerawat di kemudian harinya. Karena pada siang hari, racun lingkungan seperti kotoran dan polusi menempel di kulit, dan menyerang pori-pori sehingga menimbulkan masalah kulit, seperti keriput dan penuaan dini. Polutan dan kotoran yang menumpuk di kulit kamu, dengan seiring berjalannya waktu akan menyebabkan stres oksidatif, kulit kusam, berkerut, dan garis-garis halus jika kamu tidak membersihkan makeup sebelumnya.
Melupakan Pelembab
Melupakan pelembab akan memebuat kulit menjadi lebih kering dan kurang terhidrasi dengan baik. Dengan menggunakan pelembab, kulit akan regenerasi dengan baik dan mencegah terjadinya kulit kering. Jarang mengaplikasikan pelembab dalam rangkaian skincare kamu, termasuk perawatan yang buruk, lho!